SEMARAK TAHUN BARU ISLAM, LAZ SIDOGIRI GELAR PHBI DAN BAGIKAN BANTUAN ALAT DAPUR

Agu 25, 2025 - 15:24
Agu 25, 2025 - 15:38
 0  13
SEMARAK TAHUN BARU ISLAM, LAZ SIDOGIRI GELAR PHBI DAN BAGIKAN BANTUAN ALAT DAPUR

Bangkalan, Ahad (10/08/2025) Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1447 H, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Sidogiri Cabang Bangkalan menggelar kegiatan Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) di Dusun Bilaporah Barat, Desa Bilaporah, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Kegiatan yang berlangsung pada hari Ahad ini diramaikan dengan jalan santai yang diikuti oleh masyarakat setempat. Sebagai bentuk apresiasi dan kepedulian sosial, LAZ Sidogiri Cabang Bangkalan membagikan dolpres berupa alat-alat dapur kepada peserta jalan santai.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh KH. Moh. Ali Ghafir, selaku Kepala Cabang LAZ Sidogiri Cabang Bangkalan, kepada salah satu penerima, Moh. Ghufron, yang mewakili peserta lainnya.

Acara ini juga mendapat dukungan dan sambutan positif dari tokoh masyarakat setempat, Bapak Abd Karim, selaku tokoh Dusun Bilaporah Barat.

“Semoga LAZ Sidogiri Cabang Bangkalan semakin jaya,” ujarnya dengan penuh harapan.

Melalui kegiatan ini, LAZ Sidogiri Cabang Bangkalan menegaskan perannya tidak hanya dalam pendistribusian zakat dan program sosial, tetapi juga dalam mempererat silaturahmi serta menyemarakkan momentum-momentum keislaman di tengah masyarakat.

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow