SERING MERASA MUAL SETELAH MAKAN

Des 24, 2025 - 16:00
Des 24, 2025 - 10:00
 0  23
SERING MERASA MUAL SETELAH MAKAN

Assalâmu’alaikum Dokter, akir-akhir ini saya sering merasa mual saat baru selesai makan. Lebih-lebih jika saya makan dalam porsi besar, atau makanan yang agak pedas. Akibatnya kalau habis makan saya jadi sering meludah, kadang juga sampai ingin muntah karena perut dan mulut tidak nyaman. Padahal dari dulu saya sering makan banyak, dan tidak pernah merasakan kendala apapun. Kira-kira itu kenapa ya Dok? Mohon penjelasannya.

Hamim Abdullah, Pontianak, Kalbar.

Jawab:

Mual setelah makan ditandai dengan perut terasa tidak nyaman dan muncul rasa ingin muntah. Kondisi ini biasanya bersifat sementara dan akan hilang dengan sendirinya. Namun, jika tidak membaik atau justru disertai keluhan lainnya, kenapa habis makan mual mungkin disebabkan oleh beberapa hal yang perlu ditangani.

Ada beberapa hal yang bisa menjadi penyebab kenapa habis makan mual, di antaranya Terlalu banyak makan, Terlalu banyak mengonsumsi makanan pedas dan berlemak, Alergi makanan, serta beberapa penyakit seperti Diabetes dan gangguan empedu.

Jika mengalami mual setelah makan, Anda dapat melakukan beberapa cara berikut:

Konsumsi air jahe

Untuk merasakan manfaatnya, Anda bisa menyeduh jahe merah atau jahe kering yang telah digeprek. Tunggu beberapa saat hingga air seduhan berubah warna. Bila warna air telah berubah, sisihkan jahe, lalu Anda bisa meminum airnya.

Jangan berbaring setelah makan

Berbaring setelah makan dapat membuat asam lambung naik ke kerongkongan. Ini karena makanan yang dicerna masih ada di lambung. Selain itu, asam lambung sedang banyak diproduksi untuk mencerna makanan tersebut. Oleh karena itu, Anda dianjurkan untuk tidak tiduran setelah makan.

Konsumsi obat antasida

Anda juga bisa mengatasi mual setelah makan dengan mengonsumsi obat antasida. Antasida bekerja dengan mengurangi jumlah asam di dalam lambung, sehingga keluhan habis makan mual teratasi. Meski penggunaan antasida bisa dilakukan tanpa resep dari dokter, Anda tetap harus mengikuti petunjuk penggunaan yang ada pada kemasan obat untuk menghindari efek samping obat. 

Jika Anda mengalami habis makan mual, terutama bila disertai dengan gejala lain, seperti muntah, sakit kepala, diare, hingga demam, Anda dapat konsultasi dengan dokter terdekat. Terima kasih.

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Zainuddin Muslih, S.Pd verified-symbol "Kalau kamu bukan anak raja dan engkau bukan anak ulama besar, maka jadilah penulis." ― Abu Hamid Al-Ghazali