LAZ SIDOGIRI BERI BEASISWA PENDIDIKAN BAGI ANAK-ANAK TPQ ASY’ARI DAHLAN YANG BERPRESTASI

Okt 3, 2024 - 11:09
 0  63
LAZ SIDOGIRI BERI BEASISWA PENDIDIKAN BAGI ANAK-ANAK TPQ ASY’ARI DAHLAN YANG BERPRESTASI
Prosesi penyerahan Beasiswa Pendidikan oleh Muhyil Waton, Sekretaris LAZ Sidogiri Wilayah Kalimantan Timur kepada anak-anak TPQ Asy'ari dahlan yang berprestasi

Kaltim,- Ahad (15/09/2024) LAZ Sidogiri Wilayah Kalimantan Timur (Kaltim) menyalurkan Program Peduli Pendidikan yang berupa bantuan Beasiswa Pendidikan bagi murid-murid di TPQ Asy’ari Dahlan, Jl. Adiguna Gg. Mandiri 2 Rt.58 Perum Permai Graha Indah Balikpapan Utara Kota Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur.

 

Bantuan Beasiswa Pendidikan oleh Muhyil Waton, Sekretaris LAZ Sidogiri Wilayah Kaltim kepada murid yang berprestasi pada acara Khotmil Qur’an Wal Imtihan TPQ Asy’ari Dahlan, dengan tujuan menjadi motivasi bagi murid-murid yang lain.

 

Acara tersebut diawali dengan Khotmil Qur’an dan dilanjutkan sambutan Kepala Yayasan TPQ Asy’ari Dahlan, Bapak Edy Purwanto lalu dilanjutkan dengan pemberian Bantuan Beasiswa Pendidikan.

 

“Terimakasih LAZ Sidogiri dan para donatur atas bantuan beasiswa yang diberikan kepada anak-anak didik TPQ Asy’ari Dahlan yang berprestasi, semoga dengan adanya beasiswa pendidikan ini membuat anak-anak di yayasan kami ikut termotivasi, sehingga nantinya lebih semangat lagi dalam belajar ngaji” ujar Bapak Edy Purwanto.

 

Ada banyak anak-anak yang membutuhkan uluran tanganmu. Sedikit santunan, akan sangat berharga untuk mereka. Donasi bisa dikirimkan melalui alamat berikut ini: http://lazsidogiri.org/donasi

 

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow