LAZ SIDOGIRI BANTU PENGOBATAN WARGA DHUAFA DI BONDOWOSO
Bondowoso, Rabu (15/05/2024) LAZ Sidogiri Cabang Bondowoso menyalurkan bantuan biaya Pengobatan warga dhuafa yang sedang menderita sakit. Hal ini sebagai bentuk Peduli Kemanusiaan terhadap warga prasejahtera yang membutuhkan kepedulian dari para dermawan guna meringankan beban biaya perawatan dan pengobatan selama sakitnya.
Penerima bantuan adalah atas nama bapak Asan atau Pak Sum, warga Desa Sumber Jeruk, Jambesari, Bondowoso, Jawa Timur.
Hal yang menarik dalam penyaluran bantuan Peduli Kesehatan ini, adalah merupakan respon dari para donatur yang tergerak bersama-sama untuk membantu pembiayaan pengobatan Bapak Asan ini setelah mendengar berita adanya warga dhuafa yang sedang sakit.
Dengan penyerahan bantuan yang dilakukan oleh Muhammad Hanafi selaku FO LAZ Sidogiri Cabang Bondowoso, para donatur yang ikut serta merasa ikut berbahagia dan berharap semoga pasien segera diberi kesembuhan.
Sahabat Peduli yang dermawan, Anda dengan mudah ikut serta berpartisipasi di program Peduli Kemanuasian dan Lingkungan LAZ Sidogiri ini dengan klik tautan berikut: http://lazsidogiri.org/donasi
(Jeki | Peduli)


