KISAH RASULULLAH DIUSIR WANITA YANG TERTIMPA MUSIBAH

Mei 25, 2024 - 11:21
Mei 25, 2024 - 11:24
 0  164
KISAH RASULULLAH DIUSIR WANITA YANG TERTIMPA MUSIBAH

Disebutkan dalam sebuah riwayat yang bersumber dari sahabat Anas ibn Malik radhiyallahu ’anhu, bahwa suatu ketika Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam pernah melewati seorang wanita yang sedang menangis di sisi sebuah kuburan. Kuburan itu adalah kuburan putranya yang baru saja meninggal, sehingga gurat-gurat kesedihan masih melekat dalam kedukaannya. Lalu beliau bersabda, “Bertakwalah engkau kepada Allah dan bersabarlah.” 

Wanita itu menjawab, “Menjauhlah engkau dariku. Sesungguhnya engkau belum pernah merasakan musibah seperti yang menimpaku ini.” Wanita itu memang tidak tahu bahwa yang menyuruhnya bersabar dan bertakwa itu adalah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam, tetapi juga menunjukkan bahwa musibah yang dideritanya amatlah menyedihkan. Rasulullah pun mengerti kondisi kejiwaan wanita itu, seraya meninggalkannya. 

Tak lama setelah itu, ada yang mengatakan pada wanita itu: “Sesungguhnya orang yang memintamu bersabar dan bertakwa itu adalah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, yang tentu pernah mengalami berbagai musibah yang lebih berat dari yang kamu hadapi.” Kemudian wanita tersebut dengan penuh penyesalan mendatangi Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Lalu wanita itu berkata sembari menunjukkan penyesalannya, “Sungguh Aku tadi tidak mengenalmu.” Lalu Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Sesungguhnya kesabaran itu adalah saat pukulan pertama.” (HR. Bukhari-Muslim).

Rasulullah menjelaskan bahwa kesabaran yang hakiki yang berpahala besar itu adalah kesabaran saat pertama kali musibah itu terjadi. 

Kisah ini menunjukkan betapa mulianya akhlak Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam yang tetap menyeru kepada kesabaran dan ketakwaan dengan penuh pengertian dengan kondisi yang dihadapi seseorang yang tertimpa musibah tersebut.

~ Disarikan dari Syarah Riyadhus-Shalihin, hadis Bukhari-Muslim, bab Ziarah Kubur.

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow